Thursday, 3 November 2011

2015, Indonesia Jadi Masyarakat IT

detail berita
Ilustrasi (Foto: dok okezone)
JAKARTA - Pameran Indocomtech menunjukan kemajuan penerapan teknologi kini sudah semakin pesat dan diprediksi Indonesia akan menjadi masyarakat IT pada 2015.

Indocomtech yang sudah berjalan sejak 19 tahun yang lalu memiliki visi untuk mencerdaskan masyarakat Indonesia untuk mengetahui sejauh mana perkembangan teknologi, khususnya di Indonesia.

"Peningkatan ICT di Indonesia sangat berkolerasi dengan pertumbuhan ekonomi. Kedepannya prospek IT akan tumbuh dengan baik," ungkap Rudi Rusdianto, selaku anggota Yayasan Apkomindo Indonesia.

"Diprediksi 2015 Indonesia akan menjadi masyarakat berbasis IT," cetusnya, di JCC, Jakarta, Rabu (2/11/2011).

Pameran Indocomtech 2011 mengusung tema See How IT Goes yang bermaksud untuk mengedukasi dan memberitahu konsumen Indonesia mengenai perkembangan teknologi terbaru, yang sesuai dengan kebutuhan baik personal maupun perusahaan.


 
Sumber : http://techno.okezone.com/read/2011/11/02/324/523904/2015-indonesia-jadi-masyarakat-it

0 comments:

Post a Comment

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More